Awas cidera tulang belakang gara2 shockbreaker keras

Sebelumnya saya menuliskan NAIK MOTOR BIKIN MANDUL, selain mandul bahaya lain yang mengintai para bikers adalah cidera pada tulang punggung belakang. Coba anda rasakan berkendara dengan motor, beban yang di rasa pasti pada sekitar punggung. Apalagi motor anda telah di modifikasi Shock breaker-nya dengan yang lebih keras, beban yang di tanggung oleh tulang punggung akan semakin berat.

Jadi, sangatlah penting peran dari shock breaker yang salah satu tugasnya meredam guncangan roda dari permukaan jalan. Contohnya para petouring yang menempuh jarak ratusan kilometer itu kalau menerima bantingan terlalu keras, tentu akan mengganggu kondisi tulang punggung belakang yang penuh syaraf-syaraf. Lebih parah lagi syaraf terjepit tulang punggung belakang. Bisa berabe ceritanya........

Memang Shock breaker keras banyak di pakai oleh kalangan bikers, karena pada saat melahap tikungan motor tidak terlalu mengayun. Tapi lain cerita jika jalan yang kita lalui penuh lobang yang mengharuskan shock breaker bekerja extra, bayangkan kita memakai motor dengan shock breaker keras dan busa jok ditipiskan. Bisa - bisa kocar - kacir tuh tulang belakang.

Saran kami pakailah shock breaker sesuai standar pabrikan motor, yang sudah teruji kemampuannya.