SUZUKI Let's sang baby HAYABUSA

Setelah melihat langsung motor SUZUKI Let's secara utuh di dealer SUZUKI, motor ini kesan retronya sangat minim banget. Mengapa saya mengatakan demikian, karena motor retro classic yang saya ketahui biasanya lampu - lampu
pada motornya serba membulat. Sedangkan pada SUZUKI Let's lampu-lampu dan bodi motor lebih menyerupai motor tercepat di dunia yaitu SUZUKI HAYABUSA.


Memang benar jika pihak SUZUKI Indonesia tidak mau jika SUZUKI Let's di katakan motor retro, dan lebih suka disebut motor fashion, karena SUZUKI Let's menurut saya memang tidak ada kesan retronya. Dan jika boleh, saya ingin menamai SUZUKI Let's dengan sebutan BABY HAYABUSA, karena selain mempunyai bodi motor mirip SUZUKI HAYABUSA, SUZUKI Let's juga dijejali mesin berteknologi injeksi seperti sang ayah (HAYABUSA).

Mudah - mudahan BABY HAYABUSA bisa diterima oleh masyarakat Indonesia dan laris.....