Kelemahan dan Kekurangan SUZUKI NEX


Sambil nunggu informasi terbaru dari kantor SUZUKI tentang produk baru motor SUZUKI yang akan keluar tahun 2014 dan 2015. Bang admin ajak untuk mengupas lebih dalam kekurangan atau kelemahan dari salah satu motor matic buatan SUZUKI Indonesia, yaitu SUZUKI NEX Super Fi. Yang katanya tuh motor sudah diekspor ke mencanegara dan menyumbangkan devisa untuk Indonesia.
Tapi dibalik keunggulan, kelebihan dan kecanggihan SUZUKI NEX tersimpan kelemahan dan kekurangan. Nah lo... katanya laskar SUZUKI, blog yang isinya mengagung-agungkan motor SUZUKI, kok sekarang..??. Tenang Bro, meskipun pabrikan SUZUKI lebih memperhatikan blog binaan pabrikan tetangga, tetap jiwa dan hati bang admin hanya untuk SUZUKI Motor Indonesia.

Kelemahan dan Kekurangan SUZUKI NEX super Fi :

1. SUZUKI NEX adalah motor matic yang terlalu irit dibandingkan motor matic merk lain, sehingga motor SUZUKI Nex saya sering di pinjam teman bahkan pimpinan kantor saat ketemu client dalam kota.

2. Bagasi SUZUKI Nex terlalu luas untuk ukuran motor matic imut dengan kapasitas 4,8 liter yang membuat kawan-kawan sekantor sering menitipkan barangnya di bagasi motor SUZUKI Nex saya saat riding bersama. "Emangnya motor gue penitipan barang..??".

3. Jarak jok SUZUKI Nex bisa dibilang terlalu rendah, tingginya cuma 735cm dari tanah, sehingga motor SUZUKI Nex saya juga sering dipakai karyawati di kantor yang biasa pakai rok mini untuk beli makan siang diluar. "Enak pake' motor abang, kaki saya gak pake' jinjit kalau naik motor abang" katanya. " Tapi nanti kalau dinaikin abang juga tidak perlu jinjit neng, cukup ngangkang aja" ujar saya dalam hati.

4. Jarak sumbu roda SUZUKI Nex paling pendek dibandingkan motor matic lainnya, sehingga motor terlalu lincah dipakai zig-zag menyelinap di kemacetan kota. Efek negatif yang ditimbulkan adalah Messenger dikantor juga ikut-ikutan sering pinjam motor SUZUKI Nex saya jadinya. "Enak Boss pake' motor sampeyan, saya lebih cepat kalau ngantar surat dan setor uang ke Bank" katanya.

5. Torsi dan tenaga SUZUKI Nex terbesar dikelasnya. Nah ini yang sering buat dongkol hati saya, si Boss akhirnya juga ikut-ikutan sering pinjam SUZUKI Nex yang saya punya untuk pulang ke rumahnya saat makan siang. " Enak bro motormu ini, meskipun kecil tenaganya luar biasa", "iyalah pak, kalau torsi dan tenaganya tidak besar, mana mungkin kuat bawa badan bapak lebih dari 1 kwintal" kata saya dalam hati.

6. Motor SUZUKI Nex terlalu bandel alias awet suku cadangnya, yang membuat saya tidak bisa sering-sering claim ke kantor untuk perawatan motor, sudah hampir 2 tahun belum mengalami kerusakan apapun.

Intinya kelemahan dan kekurangan dari SUZUKI NEX adalah banyak yang pinjam. Dan akhirnya saya saranin saja semua yang sering pinjam SUZUKI Nex bang admin untuk menjual motor mereka dan beli SUZUKI Nex. Ide bagus khan......