SUZUKI SHOOTER 115 Launching tanggal 4 Mei 2013


Kepastian launching SUZUKI SHOOTER 115 Super Fi  telah terjawab dari orang dalam SUZUKI sendiri. SUZUKI SHOOTER 115 akan di launching pada tanggal 4 Mei 2013 bertepatan dengan acara MegaChamp di kota Bandung. Saat ini SUZUKI Indonesia memang benar - benar mencuri start, di saat para kompetitor bertarung di kelas MotorSport, SUZUKI Indonesia dengan tiba-tiba meluncurkan motor injeksi di kelas entry level.

Rencananya setelah peluncuran awal SUZUKI SHOOTER di Bandung akan diadakan launching di tiap-tiap kota besar di Indonesia dan akan di barengi Touring untuk menguji kekuatan dari SUZUKI SHOOTER dalam menaklukan tanjakan. Trek yang akan di pakai adalah wisata pegunungan seperti Bromo, Dieng dan lain sebagainya.

Kemungkinan besar maksud dan tujuan SUZUKI Indonesia adalah untuk menunjukkan keunggulan daya dan torsi maksimum SUZUKI SHOOTER jika dibandingkan dengan motor sejenis milik kompetitor. Jika masih ada yang belum tahu keunggulan SUZUKI SHOOTER dibandingkan motor sejenis merk lain, nih juragan kasih linknya, klik disini.