Laskar SUZUKI - Demam Big Matic atau skuter gambot melanda Indonesia, tidak terkecuali pabrikan SUZUKI yang menurut kabar tengah menyiapkan Big Skuter Matic untuk pasar Indonesia dan mudah - mudahan juga akan diproduksi di Indonesia. Semoga persiapannya tidak terlalu lama, dikhawatirkan Big Skuter Matic SUZUKI muncul disaat sebagian besar masyarakat telah memiliki Big Skuter Matic.
Para pencinta motor SUZUKI sebenarnya telah lama memendam keinginan memiliki motor skuter matic berbodi besar. Memang dahulu SUZUKI Motor Indonesia pernah mendatangkan SUZUKI Burgman 200 dari Thailand. Tetapi penjualannya tidak terlalu bagus karena harga jualnya setara dengan motorsport 250cc, dan masyarakat sebagian besar lebih memilih untuk membeli motorsport 250cc daripada SUZUKI Burgman 200.
Beberapa saat yang lalu, SUZUKI Motor Indonesia memamerkan beberapa varian motor skuter matic buatan SUZUKI India, termasuk SUZUKI Burgman Street 125 yang digadang - gadang dijual dengan harga 14 juta. Tetapi jika dilihat dari sejarah, SUZUKI Motor Indonesia tidak pernah mendatangkan motor SUZUKI dari SUZUKI India. SUZUKI Motor Indonesia pernah mendatangkan motor dari SUZUKI Thailand, Malaysia dan Cina. Jadi menurut bang admin pribadi sepertinya agak susah untuk memasukkan atau mengimpor SUZUKI Burgman Street 125, terlebih lagi SUZUKI Motor Indonesia mempunyai sejarah buruk saat mengimpor motor dari luar, seperti SUZUKI Inazuma 250 yang pengirimannya sedikit terlambat disaat animo masyarakat lagi tinggi - tingginya. Kendala lainnya adalah SUZUKI Motor Indonesia harus berspekulasi tinggi dengan masalah penyediaan suku cadang jika mendatangkan SUZUKI Burgman Street 125 dari India, yang akhirnya akan menjadi serba salah. Jika pesan suku cadang banyak, iya kalau laku motornya. Jika pesan suku cadang sedikit, lalu penjualan motornya banyak sehingga unit dan suku cadang harus inden, salah lagi SUZUKI.
Yang paling masuk akal adalah SUZUKI Motor Indonesia mendatangkan mesin SUZUKI Burgman 200 dari Thailand secara CKD atau membuat mesin dengan vendor lokal dengan basic yang sama SUZUKI Burgman 200. Sehingga SUZUKI Motor Indonesia cuma riset bodi saja.
Keuntungan SUZUKI Motor Indonesia adalah tidak perlu repot - repot lagi riset mesin baru untuk Big Skuter Matic SUZUKI. Keuntungan kedua, SUZUKI Motor Indonesia ikut membantu ketersediaan suku cadang mesin pemilik SUZUKI Burgman 200 yang pernah dipasarkan di Indonesia pada tahun 2014 yang lalu. Keuntungan ketiga adalah Jika SUZUKI Motor Indonesia memproduksi lokal Big Skuter Matic-nya dapat menekan harga jual agar bisa bersaing dengan Big Skuter Matic kompetitor.
Dan yang terakhir, kalau SUZUKI Motor Indonesia memakai mesin 200cc, bukan cuma bodi motornya yang gambot tetapi mesinnya juga lumayan besar, secara otomatis tenaganya juga besar. Khan bisa tuh SUZUKI Motor Indonesia berpromosi " The Real Big Scooter Matic" atau "Bukan cuma bodinya yang besar, mesin dan tenaganya juga besar looo...". Tapi itu cuma pendapat bang admin pribadi saja, semua keputusan masih ada di tangan Jepang.